Berdasarkan surat keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) nomor 002/BAN-PT/SK/V/2023 tentang nama calon asesor BAN-PT yang dinyatakan lulus seleksi tahun 2023.

Dua tenaga pendidik atau dosen Universitas Muhammadiyah Aceh, yaitu Dr. Ir. Hafnidar A. Rani, ST, MM dan Dr. Aulina Adamy, ST, M.Sc, dinyatakan lulus sebagai asesor tahun 2023.

Surat tersebut ditandatangani langsung oleh Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT, Prof. Ari Purnayanto, PhD pada tanggal 10 Mei 2023 di Jakarta, dan keputusan ini bersifat mengikat dan mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Rektor Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha), Dr. Aslam Nur, MA menyampaikan rasa syukur atas ditetapkannya dua dosen Unmuha sebagai tim asesor pada tahun 2023. Ia mengatakan bahwa Unmuha layak menyandang sebagai universitas swasta terbaik di Aceh.

“Dengan adanya tambahan dua Asesor lagi, saat ini Unmuha sudah memilik 4 orang Asesor yaitu Prof. Asnawi Abdullah, SKM, MHSM, M.Sc.HPPF, DLSHTM, PhD dan Dr. Saiful, M.Ag, serta yang terbaru lulus adalah Dr. Ir. Hafnidar A. Rani, ST, MM dan Dr. Aulina Adamy, ST, M.Sc,” Kata Rektor Unmuha, Dr. Aslam Nur, MA pada Rabu, 10 Mei 2023.

“Dengan keberadaan asesor dari Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Aceh, ini menunjukkan bahwa kualitas PTS di Aceh sudah baik dan bisa bersaing dengan PTN/PTS di luar Aceh,” tambah Dr. Aslam Nur.

Untuk diketahui, Dr. Ir. Hafnidar A. Rani, ST, MM adalah Dekan Fakultas Teknik Unmuha, sedangkan Dr. Aulina Adamy, ST, M.Sc adalah tenaga pendidikdi Fakultas Teknik dan Ketua Bidang Standar Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha).

Keduanya adalah tambahan bagi empat dosen asesor Unmuha yang sudah ada sebelumnya, yaitu Prof. Asnawi Abdullah, SKM, MHSM, M.Sc.HPPF, DLSHTM, PhD dan Dr. Saiful, M.Ag.