Lembaga Studi Keislaman dan dan Kemuhammadiyahan Universitas Muhammadiyah Aceh (LSIK Unmuha) menyelenggarakan Workshop Dosen Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) yang berlangsung di Aula Rektorat Unmuha, Kamis, 19 Oktober 2023.
Hadir dalam pertemuan itu, Wakil Rektor 1, Dr. Fadhlullah, SH,MS, Wakil Rektor 2, Almanar, SH, MH, Wakil Rektor 3, Dr. Ir, Zardan Araby, MT, Ketua LSIK, Hermansyah Adnan, S,Sos, M,Sos, Ketua BPH Unmuha, Taufiq A. Rahim, SE, M.Si, P,hD dan para dosen pengajar AIK di Lingkungan Unmuha yang menjadi Peserta Workshop.
Dalam sambutannya, Ketua LSIK Unmuha, Hermansyah Adnan mengatakan bahwa kegiatan workshop ini sangat penting diselenggarakan karena merupakan pedoman dari Majelis Dikti Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan juga berdasarkan surat dari Rektor Unmuha tahun 2021.
“Kita berharap dengan dilaksanakan workshop pada hari ini agar adanya keseragaman dalam proses pembelajaran AIK di unmuha dapat seragam dan berjalan dengan baik,” kata Hermansyah, Ketua LSIK Unmuha.
Ketua LSIK Unmuha menambahkan bahwa, saat ini sudah ada buku panduan kepada para dosen AIK di Unmuha yang nanti akan dibagikan sebagai pegangan para dosen.
Kemudian, dalam sambutannya saat membuka acara workshop ini, Wakil Rektor 3 Unmuha, Dr. Ir. Zardan Araby, MT mengatakan kegiatan ini berguna untuk menyatukan program antara LSIK dengan dosen pengajar AIK sehingga adanya keseragaman penyampaian materi kepada mahasiswa di setiap prodi.
“Keseragaman ini sangat penting agar nantinya adanya kesamaan materi yang diberikan kepada Mahasiswa, nantinya kita berharap juga dosen AIK yang ikut dalam program ini dapat memperkaya pengetahuan dan pengalaman kepada mahasiswa,” ucapnya.
Para pemateri dalam workshop itu adalah, Ketua BPH Unmuha, Taufiq A. Rahim, SE, M.Si, Ph.D yang memberikan materi pengenalan Muhammadiyah dan Penasehat PW. Muhammadiyah Aceh yang juga Anggota Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, Prof. Dr. H. Alyasa’ Abubakar, MA yang menyampaikan materi pendekatan pendidikan AIK di Lingkungan Unmuha. (Humas)