Ayesa Majidah Qunaita, mahasiswa Program Studi Bisnis Digital (Bisdig) Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha), berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Pra Pekan Olahraga Aceh (Pra PORA) Cabang Olahraga Angkat Besi.

Ia meraih prestasi pada kompetisi Pra PORA IV Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Provinsi Aceh, Ayesa meraih juara III pada kategori Angkat Besi Kelas 86 Kilogram.

Capaian ini menjadi bukti dedikasi dan kerja kerasnya dalam mengembangkan potensi di bidang olahraga, khususnya angkat besi.

Menanggapi keberhasilan tersebut, Rektor Universitas Muhammadiyah Aceh menyampaikan rasa bangga serta apresiasi atas prestasi yang diraih Ayesa.

“Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi bagi Ayesa, tetapi juga mengharumkan nama universitas. Atas nama Pimpinan dan seluruh Civitas Akademika Unmuha, saya menyampaikan ucapan selamat atas pencapaian yang diraih,” ujar Rektor.

Lebih lanjut, Rektor berharap agar keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus meningkatkan kemampuan dan menorehkan prestasi di berbagai bidang.

“Selamat, dan teruslah berkarya,” tutup Rektor. (Humas)