Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha) menjadi tuan rumah pada kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program Bantuan Akselerasi Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Pendidikan Tinggi (AKPT) yang mendukung Kampus Merdeka Mandiri Tahun 2023. Kegiatan Monev dilaksanakan secara hybrid di aula 2D FKM Unmuha pada Jumat, 17 November 2023.

Tim dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Dirjen Dikti Ristek, yaitu Prof. Dr. Ace Tatang Hidayat, M.Si dari Universitas Padjajaran Bandung beserta tim, mendapat sambutan hangat dari Wakil Rektor 1 Unmuha, Dr. Fadhlullah SH, MS, dan Dekan FKM, Dr. Basri Aramico, SKM, MPH, beserta tim AKPT Unmuha 2023.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor 1 Bidang Akademik menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran tim Belmawa Dirjen Dikti Ristek yang akan melaksanakan kegiatan Monev di Kampus Unmuha. Menurutnya, sudah seharusnya suatu program yang dijalankan mendapatkan penilaian dan evaluasi.

“Kehadiran tim dari Belmawa akan memberikan kesejukan kepada kita semua. Alhamdulillah, kita bersyukur karena tim Belmawa dapat hadir ke Unmuha. Saya meminta agar kita manfaatkan dengan baik kegiatan ini untuk menggali informasi. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar,” kata Fadhlullah.

Sementara itu, dalam sambutannya, Prof. Dr. Ace Tatang Hidayat, M.Si dari Tim Belmawa, menyampaikan bahwa mereka akan melakukan Monev untuk melihat sejauh mana program yang diusulkan berjalan dan ketercapaiannya. Hari ini, mereka ingin melihat apa yang sudah direncanakan dan diimplementasikan.

“Kami punya target. Jadi, kehadiran kami di sini untuk melihat secara langsung bagaimana target yang sudah dicapai, apa saja hambatan yang terjadi, dan bagaimana kita mengatasinya dalam jangka waktu hingga awal Desember saat laporan harus disampaikan. Kami ingin melihat bagaimana outputnya,” kata Prof. Tatang.

Prof. Tatang juga menyampaikan bahwa program seperti ini harus bisa menjadi pemicu bagi program studi lainnya, memotivasi prodi yang sudah berhasil agar dapat menjadi mentor bagi prodi lain.

Pertemuan ini juga menjadi kesempatan untuk silaturahmi demi membuka wawasan dalam mendukung Kampus Merdeka Mandiri. Pada intinya, diharapkan agar lulusan dapat bersaing dan unggul.

Kegiatan Monev ini juga dihadiri oleh perguruan tinggi lainnya sebagai peserta monitoring dan evaluasi yang mengikuti secara daring, seperti Universitas Hang Tuah Pekanbaru Riau, Universitas Malikussaleh Aceh Utara, Aceh, Universitas Maritim Raja Ali Haji.

Di Unmuha, dua program studi yang ikut dalam Monev adalah Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat dari Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM-Unmuha) dan Prodi Arsitektur Fakultas Teknik (FT-Unmuha). (Humas)